Bismillahirrahmanirrahiim
Assalamu’alaikum w.w.
Hai.. hai..
Teman-teman yang biasa belanja oline (olshop) pasti kenal deh sama Shopee. Nah, Shopee ini adalah salah satu perusahaan e-commerce yang kini sedang jadi pusat perhatian loh. Ecommerce satu ini hadir di Indonesia sejak akhir tahun 2015 dengan fokus menyediakan platform yang bisa digunakan untuk belanja online melalui ponsel, baik yang menggunakan ponsel berbasis Android atau iOS.
Sebagai marketplace di Indonesia, Shopee berhasil menarik hati jutaan masyarakat Indonesia yang terbukti dengan banyaknya produk yang terjual setiap harinya. Bagi kita yang ingin belanja di Shopee, jangan lupa untuk gunakan promo Shopee yang bisa bikin kita untung. Ada juga Flash Sale yang tak boleh kita lewatkan. Penawaran spesial berupa perabotan rumah, make up, pakaian, dan masih banyak lagi.
Nah, kali ini saya akan coba menuliskan beberapa informasi terkait promo Shopee yang perlu kita ketahui.
Tips belanja dengan promo Shopee
Maraknya ecommerce yang membagikan berbagai promo menarik, memang membuat masyarakat jadi mudah tergiur berbelanja. Berbagai promo Shopee juga tak kalah seru dan menjadi incaran. Agar kita dapat untung banyak saat belanja pakai promo Shopee, perhatikan beberapa tips berikut :1. Berbelanja pada hari tertentu
Jangan menghabiskan waktu untuk cek harga pada akhir pekan, meskipun harga tersebut begitu menggoda. Hal tersebut bisa menguras keuangan kita dengan cepat. Terkadang Shopee memberikan promo, diskon dan penawaran khusus pada hari weekday. Sedangkan hari Minggu adalah hari terbaik untuk menawarkan tiket penerbangan murah. Sebab, pada hari itu ada diskon, cuci gudang, dan transaksi penjualan meningkat.2. Gunakan kode promo
Manfaatkan kode kupon dari promo Shopee. Sebutkan jika kita memiliki promo kode untuk diskon 20% atau potongan belanja Rp50.000. Selain itu, jangan lupa untuk baca syarat dan ketentuannya. Biasakan membaca dengan teliti yaa.3. Daftarkan email kita
Daftarkan email kita untuk mendapatkan Newsletter Shopee. Siapa tahu, nantinya kita akan menerima kode yang dikirimkan melalui email yang terdaftar pada newsletter atau email marketing. Secara rutin, admin Shopee akan mengirimkan newsletter yang berisi info-info produk diskon atau kupon belanja. Kita bisa mengumpulkan beberapa kupon dan ditukarkan dengan barang yang kita minati.Dapatkan promo cashback
Agar kita untung banyak, ketika belanja di Shopee gunakanlah promo cashback. Dapatkan juga info promo atau penawaran cashback setiap belanja melalui website ShopBack. Bahkan kita bisa dapatkan cashback sebesar 50% melalui shopee, tanpa minimum pembelian. Hingga saat ini, memang sudah banyak toko online yang mengadakan promo cashback pembelian pertama, demi menarik perhatian pelanggan baru.Untuk saat ini, setiap pelanggan baru bisa mendapatkan cashback 50% hingga 30 ribu untuk setiap transaksi pertama yang mereka lakukan. Contoh simulasinya nih yaa.. misalnya kita baru pertama kali belanja melalui aplikasi mobile Shopee. Kita hendak membeli baju seharga 60 ribu. Nah, setelah pembelian tersebut sukses, 30 ribu akan diberikan kepada kita sebagai bentuk cashback 50%.
Cashback juga bisa kita pergunakan lagi untuk berbelanja produk lain. Selain itu, kita juga bisa menggunakan ShopBack untuk belanja produk Shopee. Dan bisa mendapatkan cashback menguntungkan juga loh. Di sini kita bisa mendapatkan cashback dan uang tunai hingga 30%.
Hebatnya lagi sistem cashback ini terpisah dari promo, diskon dan voucher yang diberikan Shopee, jadi kita dapat menggabungkan promo, voucher, diskon dan cashback untuk mendapatkan harga hemat.
Cara mendapatkan kode promo Shopee cashback
- Download dan install sampai selesai aplikasi Shopee mobile langsung dari HP Android/IOS kita.
- Daftar dan buatlah akun Shopee agar proses pengiriman barang yang akan kita beli berjalan dengan lancar tanpa salah pengiriman.
- Masukkan kode promo pada saat kita akan melakukan pembayaran untuk produk yang kamu beli di Shopee.
- Ingatlah bahwa kode cashback hanya dapat dipergunakan satu kali dan berlaku untuk pembelian pertama saja .
Syarat dan Ketentuan Cashback Shopee 50% Pembelian Pertama
- Kode cashback hanya dapat digunakan satu kali
- Kode cashback berlaku untuk pembelian semua produk kecuali kategori voucher, popok dan makanan bayi.
- Kode cashback hanya berlaku untuk penggunaan jasa pengiriman paket yang didukung Shopee.
Promo Flash Sale Shopee
Mungkin sebagian dari kita masih ada yang belum tahu mengenai promo Flash Sale.Apa sih itu Flash Sale?
Flash sale adalah promo terbaik dari Shopee yang diadakan tiga kali dalam sehari yaitu pada pukul:
- 12.00-18.00 WIB
- 18.00-22.00 WIB
- 22.00-12.00 WIB
Ketentuan dari Flash Sale ini yaitu setiap pengguna dapat membeli maksimum 1-3 pcs per produk. Sebagai tambahan informasi, ada beberapa rahasia Flash Sale Shopee yang saat ini banyak diadopsi oleh e-commerce lain. Berikut fakta-faktanya:
1. Hot item dibagikan secara adil
Per ID pengguna hanya bisa mendapat 1 hot item. Shopee memastikan, mereka yang mendapat item tersebut adalah murni pembeli, bukan untuk dijual kembali. Hal ini yang membuat Shopee tergolong ecommerce yang memperhatikan keamanan dan kenyamanan customer.2. Kerja sama dengan brand
Ketika ada suatu brand yang ingin masuk ke dalam Flash Sale, mereka harus memenuhi persyaratan yang diajukan oleh Shopee. Mereka mengaku tidak sembarang brand bisa mengikuti Flash Sale. Kuantitas yang disediakan harus tercukupi, jangan hanya sedikit saja. Selain kuantitas, Shopee juga turut memperhatikan kualitas. Shopee tidak ingin konsumen mendapatkan barang murah namun kualitas di bawah pasaran. Shopee ingin konsumen mendapat kualitas bagus dengan harga yang murah. Sama halnya ketika ada flash sale smart phone, pakaian, hingga makanan haruslah berkualitas dan dari seller terpercaya.3. Platform kuat
Berbagai customer mengeluhkan mengenai lemahnya platform yang menjadi kendala di saat flash sale sedang berlangsung. Ketika saatnya Flash Sale datang, tiba-tiba trafik menjadi penuh sehingga semua orang ingin masuk ke dalam hot item tersebut. Shopee sudah mengantisipasi akan datangnya kendala tersebut yaitu memperkuat platformnya sehingga akan meminimalisir kendala tersebut.Nah, buat teman-teman yang mau belanja di Shopee, sekarang sudah kenal kaan dengan promo dan produk-produk dari Shopee. Ikuti tipsnya Insya Allah bisa berguna bagi teman-teman. Selamat Belanja ^_^
Wassalam
Perlu banget nih buat pelengkap jurus hemat 😁
ReplyDelete