Kumpulan Tempat Wisata Di Jogja yang Tak Boleh Dilewatkan

Wednesday, October 9, 2019

Kita tahu ya kalau ada banyak tempat wisata di Jogja dan beragam jenisnya, sehingga dapat membuat Kita kebingungan harus memilih tempat wisata yang seperti apa. Hal ini tidaklah mengherankan mengingat ada banyak kelebihan dan kekurangan di setiap tempat wisata. Oleh sebab itu, Kita tidak perlu khawatir, sebab ada banyak sekali tempat wisata di Jogja yang salah satunya pasti cocok untuk Kita. Berikut adalah rekomendasi tempat wisata yang bisa memberikan kesan tersendiri untuk Kita nanti :

foto by blog traveloka



1. Museum De Mata Trick Eye

Salah satu tempat wisata yang wajib dikunjungi adalah De Mata Trick Eye. Apalagi jika Kita merupakan anak milenial. Tempat wisata yang satu ini lokasinya juga sangat mudah dijangkau, yaitu di XT Square Jogja. Di museum ini, Kita akan disuguhkan dengan berbagai macam gambar 3 dimensi sehingga memberikan efek seperti nyata. Tentunya museum ini sangat unik dan menarik sekali sehingga sangat sayang jika dilewatkan begitu saja.

Museum ini merupakan satu-satunya museum 3 dimensi yang ada di Jogja, bahkan di kawasan Jawa Tengah. Ada banyak pilihan gambar di tempat ini, terdapat sekitar 120 gambar 3 dimensi yang bisa dijadikan sebagai spot foto. Jadi sudah pasti Kita akan puas berfoto ria di tempat ini. Tentunya setiap gambar juga sangat keren, sehingga bisa dijadikan lokasi untuk berfoto sendiri maupun beramai-ramai. Setiap gambar memiliki tema tersendiri, mulai dari alam, tokoh, binatang, dan masih banyak lainnya.

2. Selfie Park Taman Pule

Apabila Kita ingin mencari spot foto yang menarik, namun tetap menggunakan nuansa alam? Maka tempat ini bisa menjadi salah satu tempat wisata yang wajib Kita kunjungi. Tidak heran jika tempat wisata ini selalu dikunjungi oleh para generasi milenial, sebab tempat ini menyediakan salah satu spot foto yang menarik. Tempat ini juga sangat mudah dicari, karena masih satu komplek dengan XT Square.

Ada banyak spot foto yang disediakan oleh pihak pengelola. Di tempat ini, Kita bisa menemukan spot foto seperti yang ada di Hutan Pinus Mangunan, sehingga jika Kita tidak sempat ke tempat aslinya maka bisa mencoba berfoto di tempat ini. Walaupun tempat ini ramai dikunjungi, namun Kita tidak perlu khawatir mengingat tempat parkir di kawasan ini sangat luas sehingga bisa menampung semua pengunjungnya.

3. Tamansari Yogyakarta

Jika Kita ingin mencari tempat wisata yang masih memiliki nilai sejarah namun cocok dijadikan sebagai spot foto, maka Tamansari Yogyakarta merupakan pilihan yang tepat. Pada awalnya tempat yang memiliki luas mencapai 10 hektar, namun sayangnya pada saat ini hanya tinggal bagian Pemandian Umbul Binangun saja. Hal ini dikarenakan beberapa tempat di kawasan ini telah beralih fungsi menjadi tempat tinggal penduduk. Akan tetapi hal tersebut tidak menghalangi niat banyak orang untuk berkunjung ke tempat ini. Tidak heran jika tempat ini tidak pernah sepi akan pengunjung.

4. Pulo Cemeti

Jika Kita masih berkunjung ke obyek wisata Tamansari, maka jangan lupa untuk berkunjung ke tempat ini juga. Pulo Cemeti masih berlokasi pada satu kawasan dengan Tamansari. Dulunya, tempat ini digunakan sebagai tempat mengintai dalam mengamati air kanal yang mengelilingi bangunan tersebut. Tidak heran tidak jauh tempat ini para wisatawan dapat menemukan Sumur Gumuling.

Walaupun bangunan ini sudah tua dan telah dimakan usia, namun masih banyak orang yang berkunjung ke tempat ini bahkan mengabadikan foto di tempat ini. Oleh sebab itu, apabila Kita generasi milenial yang menyukai foto dan ingin mencari spot foto, maka berkunjung ke tempat ini bisa menjadi salah satu tempat wisata yang cocok untuk Kita. Keindahan tempat ini bisa sekaligus menjadi tempat melepaskan penat, karena itu jangan sampai melewatkan tempat wisata di Jogja ini agar tidak menyesal.

Selamat jalan-jalan ^_^

Wassalam










1 comment

  1. Oh Pulo Cemeti itu nama lain dari Sumur Gumuling ya. Diriku udah semua nih ke tempat ini 😀

    ReplyDelete

Aduuuh ma kasih yaaa komentarnya. Tapi mohon maaf, buat yang profilnya unknown langsung saya hapus. Semoga silaturahmi kita selalu terjaga walau lewat dumay. Selamat membaca tulisan yang lainnya ^_^