Tips Mendongeng yang Baik

Thursday, June 25, 2020

Mendongeng adalah sebuah kegiatan menyenangkan yang sangat disukai anak-anak. Selain mempererat hubungan orangtua dan anak, dongeng bisa menstimulasi kecerdasan otak anak. Namun terkadang mendongeng menjadi suatu kegiatan yang tidak mudah kita jalani. Dalam tulisan kali ini saya akan membahas tentang hubungan mendongeng bagi kecerdasan anak secara ilmiah berikut tips mendongeng yang baik dari Nivea.

Nivea #SentuhanIbu
Bismillahirrahmanirrahiim
Assalamu’alaikum w.w.

Akhir-akhir ini Adek Fi senang sekali bercerita tentang super hero kebanggaan dia. Mulai dari Hulk, Spiderman, Ironman, Batman dan Kapten Amerika. Ini semua karena saat ia dapat jatah bermain handphone, saya arahkan melihat youtuber anak kesukaan dia CKN Toys. Episode CKN Toys kesukaan dia adalah ketika CKN unboxing mainan super hero miliknya.

Imaginasi Adek Fi bermain disini. Dia suka sekali bergaya ala superhero kesukaan dia. Saya pun kadang diminta ikut berperan menjadi salah satu superheronya. Untuk memperkuat imajinasinya, biasanya saya bekali dengan perlengkapan sederhana di rumah, seperti membuatkan sayap batman dengan menggunakan bergo hitam milik saya.

Di moment inilah, biasanya jadi kesempatan saya mengarang cerita dongeng bermoral dengan menggunakan tokoh utama superhero. Tapi disaat saya mentok, saya suka kebingunan buat cerita untuk Adek Fi. Sebab saya berusaha membuat cerita yang ada pesan moralnya.

Belum lagi rasa bosan menjalar, ketika Adek Fi meminta cerita yang sama berulang-ulang. Saya seolah dipaksa untuk mencari kreatifitas baru untuk menghilangkan kebosanan tersebut.

Alhamdulillah disaat saya dapat undangan dari Nivea saya dapat ilmu banyak tentang mendongeng. Acara yang dibuka oleh Mr. Holger, sebagai perwakilan dari Nivea memeberikan tips mendongeng yang baik agar anak makin explore imajinasinya.

mr holger Nivea #SentuhanIbu
Mr. Holger 

Pada acara tersebut menghadirkan beberapa narasumber yang berbicara tentang mengembangkan imajinasi anak dengan dongeng.

Hubungan Dongeng dengan Perkembangan Otak Anak

Sebagai narasumber yang pertama, dr. Herbowo A.F. Seotomenggolo, Sp.A(K) menjelaskan bagaimana hubungan dongeng dengan otak anak.

dr Herbowo Nivea #SentuhanIbu
dr Herbowo

Seperti kita ketahui bahwa tumbuh kembang anak bukan berasal dari genetik, ras, usia dan jenis kelamin saja, tapi juga lingkungan, nutrisi, penyakit yang di derita dan stimulasi. Mendongeng adalah stimulasi terbaik untuk seluruh fungsi otak anak.

Menurut Dr. Herbowo bahwa mendengarkan dongeng bisa mengaktifkan bagian-bagian otak sehinggaterbentuk imajunasi (neural coupling). Dan aktifitas otak si pendengar menyerupai aktifitas si pembaca (miroring).

Dengan mendongeng, bukan cuma mengembangkan kemampuan otak untuk bicara (broca dan wernicke), tapi seluruh fungsi otak juga bekerja. Selain itu ada 3 hormon yang dilepas pada otak saat mendengarkan dongeng, yaitu :


  • Hormon Dopamin : hormon yang berhubungan dengan emosi.
  • Hormon Oktitosin : hormon yang berhubungan dengan empati dan kegembiraan.
  • Hormon Kortisol : hormon yang berhubungan dengan kewaspadaan.

Berdasarkan hasil penelitian tersebut, American Academic of Pediatrics (AAP) pada tahun 2014 menganjurkan kepada para orangtua untuk melakukan kegiatan membaca untuk anak sejak mereka baru lahir. Agar otak terstimulasi dalam kemampuan literasi. Selain itu mampu mempererat hubungan anak dan orangtua.

Tips Mendongeng yang Baik untuk Anak dari Nivea #SentuhanIbu

Selain dr. Herbowo, saat itu hadir juga Kak Muhammad Ariyo Faridh Zidni atau biasa dipanggil Kak Aio dari Ayo Dongeng Indonesia yang memberikan tips yang baik untuk anak. Berikut tipsnya yaa:

kaka aio Nivea #SentuhanIbu
Kak Aio (Komunitas Ayo Dongeng Indonesia)

1. Hilangkan pikiran negatif dari si pendongeng.

Terkadang sebelum mendongeng ada banyak sekali pikiran-pikiran negatif yang berkeliaran di otak kita. Seperti, “Duh, gimana ya kalau dongeng saya tidak menarik dan anak-anak bosan?” atau “anak-anak nanti bisa duduk tenang nggak ya saat saya mendongeng”, dll.
Nah, pikiran-pikiran itu harus dihilangkan terlebih dahulu. Berpikirlah positif agar aura positif juga terpapar dari dalam diri kita. Berarti ayat quran yang mengatakan, “Aku bagaimana prasangka hambaKu” ini berlaku juga yaa buat mendongeng. ^_^

2. Hilangkan pesan moral krn pesan moral membatasi imajinasi.

Selain tentang pikiran negatif, ternyata ada satu lagi penghambat dalam membuat kegiatan mendongeng terhambat, yaitu berusaha mencari cerita yang bermuatan pesan moral. Padahal menurut Kak Aio, saat mendongeng tidak harus melulu cerita yang kita karang atau membaca buku. Tapi bercerita tentang pengalaman kita sewaktu kita kecil, sudah merupaka dongeng bagi anak-anak.

Mendongeng juga tidak harus dari kita saja yang bercerita, mendengarkan mereka bercerita juga termasuk kegiatan mendongeng. Nah, sepertinya anak-anak saya mendongeng versi kedua nih. Mereka lebih suka bercerita tentang kegiatan mereka ke saya. Kadang diulang-ulang.

Jadi mendongeng versi Kak Aio dan juga disetujui oleh pak dokter harus ada 2 arah. Terjadi percakapan 2 arah. Jika kita menggunakan alat bantu video dari youtube aatau televisi, maka kita ikut berbicara disamping anak-anak saat menonton bersama.

3. Luangkan waktu khusus untuk mendongeng

Karena harus 2 arah, maka sebaiknya luangkan waktu khusus untuk mendongeng. Jangan mendongeng pada jam-jama salah satu dari kita (anak atau orangtua) sibuk. Misal anak baru pulang sekolah tiba-tiba diajak mendongeng atau kita lagi menggoreng, tiba-tiba mendongeng buat anak.

Itu sebabnya kenapa dongeng dilakukan saat menjelang tidur. Karena semua dalam kondisi siap dan luang dalam mendongeng. Walaupun mendongeng bisa dilakukan kapan pun, tapi ya itu.. harus siap kedua-duanya.

4. Ciptakan dongeng yang menarik dan interaktif

Buku cerita dongeng hanya sebagai alat bantu dalam mendongeng, namun kita orangtua harus pandai berkreasi dalam menciptakan dongeng yang menarik. Orangtua bisa melibatkan anak-anak dengan mendorong mereka untuk memberikan ide cerita, nama karakter dan alat peraga lainnya sehingga dongeng menjadi seru.

Menurut Kak Aio lagi, dalam dongeng itu tidak ada cerita yang benar atau salah. Semua mengalir sesuai imajinasi. Selain itu ada beberapa hal yang bisa digunakan untuk menciptakan dongeng yang menarik, yaitu :

Memberikan suara dan intonasi yang berbeda dari setiap karakter.

Yang namanya manusia atau mahluk hidup pasti memiliki suara dan intonasi yang berbeda. Nah, memberikan perbedaan suara dan intonasi pada masing-masing karakter, membuat cerita dongeng semakin menarik

Memberikan ekspresi berbeda dari setiap situasi

Selain suara dan intonasi, ekspresi wajah pun harus dibuat berbeda. Seperti wajah sedih, wajah gembira, wajah kesal, dll. Bahkan hal ini bisa kita pinta sama anak saat bercerita. Misal, “Beruangnya marah besaaar.. (lalu wajah kita berubah wajah marah dan kita meminta anak untuk memperaktikkan wajah marah) Coba adek kalau lagi marah bagaimana ekspresinya”

Beri sentuhan-sentuhan halus dalam bercerita.

Memberikan sentuhan halus lebih cepat merangsang perkembangan otak anak. Seperti disaat kita bercerita tentang ulat berjalan, maka letakkan jari-jari kita di lengan anak untuk menunjukkan ulatnya berjalan.

Nah, sudah dapat tips mendongeng yang baik dari Nivea #SentuhanIbu, kini waktunya mewujudkan imajinasi itu dalam taman bermain world imagination. Selamat berlibur ^_^


Wassalam










22 comments

  1. Aku gak pinter dongeng apalagi bikin. Jadi sama Keponakanku biasanya cerita saat aku kecil. Terus kalau baca, gak milih yang model Cinderella

    ReplyDelete
  2. Dongeng memang keren bgt, bisa meningkatkan bonding antara ortu dan buah hati ya.
    Makasiii tips dongengnya Mak.
    Bisa bgt diaplikasikan ortu jaman now

    ReplyDelete
  3. seru banget deh baca tulisan kamu tentang tips mendongeng yang baik ini... karena memang mendongeng banyak manfaat yang didapat buat tumbuh kembang anak

    ReplyDelete
  4. Terima kasih tipsnya, Mbak. Bisa bikin acara dongeng sebelum tidur bareng anak-anak makin seru nih. Saya juga suka bikin dongeng sendiri. Kadang juga nyontek alur kisah dongeng klasik tapi nama pemeran diganti nama anak-anak dan saudara atau teman-temannya dan lokasi diganti sekolah atau rumah. Biasanya mereka lebih bisa engage malah suka menyarankan lanjutan jalan ceritanya hehehe.

    ReplyDelete
  5. Jadi kangen saat anak-anak saya masih kecil. Mendongen jadi aktivitas sehari-hari. Apalagi menjelang tidur

    ReplyDelete
  6. oalah aku tuh kalau dongeng ya ngarang yang memang bisa ada pesan moralnya ummi ternyata ga perlu yah pake cerita masa kecil aja udah bisa jadi dongeng :)

    ReplyDelete
  7. Dongeng sebaiknya dua arah ..noted. Mengingat banyak manfaat mendongeng, mesti jadi agenda wajib kegiatan anak dan orang tua ini ya. Dan, makin paham jika dongeng tak harus punya pesan moral.

    ReplyDelete
  8. Aku biasanya kalau mau tidur suka menceritakan ke anakku, kadang juga bermain dengan suara-suara gitu. Jadi kalau mau tidur pasti minta diceritain dulu.

    ReplyDelete
  9. Mendongeng bagi saya itu seperti hal yang mudah tapi berat untuk dilakukan. Terlebih ketika harus membaca atau bersuara dengan intonasi yang berbeda-beda sesuai karakter yang diceritakan.

    Semoga saya nantinya rajin mendongeng untuk anak saya.

    ReplyDelete
  10. Wah sama Kak Aio yaa
    aku pernah dengar dari Kak Aio mending jangan menyimpulkan pesan moralnya. Biarlah si anak yang memahami sendiri, palingan kita pancing aja dia paham apa ga dengan cerita dongeng tersebut.

    ReplyDelete
  11. Noted mbak buat tipsnya. Berhubung belum punya anak aku save dulu. Tapi lumayan sering sih mendongeng buat ponakan walaupun baca buku, bukan dongeng ngarang sendiri haha.

    ReplyDelete
  12. Bener bngt mba dengan mdongeng days imaginasi anak2 bertambah anakku setiap mau tidy dulu damp mereka SD deh msih sering minta di dongengin

    ReplyDelete
  13. Sekarang saya udah mulai membiasakan diri membacakan dongeng ke anak-anak sebelum tidur. Tapi yaa gitu deh, bacanya ala saya. Heheheh.

    ReplyDelete
  14. Bagi saya mendongeng itu kegiatan yang mengasyikkan. Membaca dongeng sebelum tidur bisa mempererat bonding antara saya dan anak-anak. Selain itu bisa menstimulasi anak-anak untuk mengungkapkan pendapatnya tentang cerita yang sedang dibacakan

    ReplyDelete
  15. Ternyata menceritakan masa kecil kita yang seru bisa jadi didengarkan sebagi dongeng oleh anak-anak kita, keren ini.

    ReplyDelete
  16. Sharing cerita dengan anak - anak memang menjadi momen berharga ya mbaa.. apalagi dengan swntuhan lembut

    ReplyDelete
  17. Mendongeng banyak banget manfaatnya utk perkembangan anak ya... tantangan tersendiri nih buat ortunya kalau pengen aktif mendongeng.. Btw acaranya keren loh...

    ReplyDelete
  18. Mendongeng ini PR untuk dipelajari ya mba. Aku belum pernah heheheh gagal kalo mendongeng sama ponakan. Lupa ceritanya hahahha. Pengen bisa belajar mendongeng yang baik juga

    ReplyDelete
  19. Iyaya...penghayatan ketika mendongeng ini perlu banget.
    Aku paling suka kalau dongeng itu improvisasi. Gak sesuai buku banget...

    ReplyDelete
  20. Wahh berarti aku blm bisa menjadi pendongeng dong yaa. Hiks..

    ReplyDelete
  21. Ternyata menyampaikan pesan moral malah tidak dianjurkan yaaa... Kadang aku masih gitu lho mba. Menyisipkan pesan moral agar anak-anak sedikit demi sedikit memahami apa yang baik dan mana yang salah. Malah ternyata ini bukan cara yang dianjurkan ya hehehee...

    ReplyDelete
  22. Amazing! I know nothing about traveling all over the country, what a wonderful looking place to explore.
    Visit website: "https://www.ridetransferdirect.com/sv/taxi/transfers/malaga-flygplats/marbella/.

    ReplyDelete

Aduuuh ma kasih yaaa komentarnya. Tapi mohon maaf, buat yang profilnya unknown langsung saya hapus. Semoga silaturahmi kita selalu terjaga walau lewat dumay. Selamat membaca tulisan yang lainnya ^_^